Seri ketiga Trial Game Dirt 2024, Lantian Juan Makin Tak Tertahan

motoline.id – Seri ketiga Trial Game Dirt 2024 yang berlangsung di Yogyakarta pada 23-24 Agustus 2024 berakhir dengan penuh ketegangan dan aksi seru dari para crosser. Lintasan berbatu dan berdebu di sirkuit Yogyakarta menjadi saksi perjuangan sengit empat kelas perlombaan: Free for All (FFA), Campuran Open, Campuran Non-seeded, dan FFA Master.

Lantian Juan, pebalap dari Rizqy Motorsport, berhasil merebut gelar Juara Umum pada Seri ketiga Trial Game Dirt 2024 setelah menorehkan akumulasi poin tertinggi dari gabungan dua kelas utama, FFA Open dan Campuran Open. Meski sempat kalah dari M. Zidane di seri kedua, Lantian menunjukkan performa maksimal di Yogyakarta. Dengan total 50 poin, ia berhasil mengalahkan rival terdekatnya, M. Excel dan Marcelino Rigi.

Read More

Di kelas FFA, Lantian keluar sebagai juara dengan 59 poin, disusul oleh M. Excel dengan 58 poin, dan Asep Lukman di posisi ketiga dengan 56 poin. Sementara di kelas Campuran Open, Lantian juga tak terkalahkan dengan 87 poin, unggul 10 poin dari M. Excel. Persaingan sengit juga terjadi di kelas Campuran Non-seeded, di mana Rivaldi Julian meraih kemenangan dengan catatan waktu terbaik.

Wahyu Gareng Wijayanto mendominasi kelas FFA Master dengan 47 poin, unggul tipis dari Andy Suryanto yang mencatatkan poin sama. Penyelenggara dari 76Rider, Agnes Wuisan, mengapresiasi semangat para rider dan antusiasme penonton, serta berharap seri selanjutnya di Solo dan Malang akan membawa keseruan yang sama. Selain balapan, acara ini juga dimeriahkan oleh penampilan live music dan aksi BMX serta MTB Freestyle yang menambah keseruan di Yogyakarta.***

Related posts

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *