motolineid.com – Para pemillik kendaraan bermotor roda dua khususnya yang ber-merk Honda yang berada di dataran tinggi perlu lakukan seting yang satu ini.
Seting Altitude merupakan seting terhadap ketinggian suatu tempat dari permukaan air laut yang ada di motor Honda. Untuk melakukan seting terhadap ketinggian suatu tempat tidak bisa secara otomatis sehingga kita harus melakukannya secara manual.
“Seting Altitude merupakan setingan yang ada di motor injeksi Honda untuk menyesuaikan dengan tinggi suatu tempat terhadap permukaan air laut, ada empat pilihan setingan sesuai dengan ketinggian suatu tempat,”beber Awaludin salah satu instruktur di Astra Motor Training Centre (AMTC) Semarang.
Untuk itu pertama kita harus tahu terlebih dahulu ketinggian daerah kita, dataran tinggi dan dataran rendah tentu akan berbeda setingannya. “Jika Seting Altitude motor kita tidak sesuai dengan ketinggiannya tentu saja akan berpengaruh kepada kinerja mesin, yang disebabkan kurang optimalnya pembakaran,”beber pria yang akrab disapa Awal ini.
Baca juga : Aki sepeda motor sering drop begini cara mencari penyebabnya
Untuk pilihan setingan ada Mode 1, Mode 2, Mode 3 dan Mode 4, dimana keempat setingan Mode tersebut ditentukan oleh ketinggian suatu tempat terhadap permukaan air laut.
Sebagai contoh misalkan kita berada di ketinggian 3.000 meter diatas permukaan air laut, maka Mode yang sesuai dengan ketinggian tersebut adalah Mode 3.
Untuk Mode 1 sesuai pada ketinggian kurang dari 2.000 meter, Mode 2 dipakai untuk daerah yang mempunyai ketinggian 2.000 meter sampai 2.500 meter.
Berikutnya untuk Mode 3 cocok dipakai pada daerah dengan ketinggian 2.500 meter sampai dengan 3.500 meter, sedangkan untuk daerah yang mempunyai ketinggian diatas 3.500 meter disarankan berubah ke Mode 4.
Selanjutnya bagaimana cara kita melakukan seting Mode tersebut? tidak usah kuatir karena seting mode ini bisa dilakukan sendiri. Kita hanya perlu satu alat yang di sebut DLC Short Connector.
Baca juga : Hati-hati saat naik motor matik di jalan menanjak, kenapa?
hal-hal yang harus diperhatikan saat kita akan melakukan seting Mode yaitu ECM tidak boleh menyimpan kode kegagalan. “Kode kegagalan yang tersimpan di ECM akan hilang setelah kita perbaiki kerusakan selanjutnya kita reset,”jelas Awal.
Langkah pertama buka penutup DLC selanjutnya pasangkan DLC Short Connector, “Ingat saat kita memasangkan DLC Short Connector ini kunci kontak dalam keadaan OFF,”sambungnya.
Selanjutnya putar handel gas sampai mentok dan tahan, setelah itu baru kita putar kunci kontak ke arah ON. Lampu MIL akan menyala selanjutnya berkedip dengan cepat, dalam waktu 5 detik setelah lampu MIL berkedip hentakan handel gas dengan cepat kearah menutup selama 0,5 detik dan selanjutnya handel gas dibuka penuh kembali selama 0,5 detik.
Baca juga : Isi oli mesin Honda All NewBeAT jangan semua, ini alasannya
“Misalkan kita akan seting ke mode 2 maka hentakan handel gas menutup selama 0,5 detik, lanjut handel gas membuka penuh 0,5 detik dan ditutup lagi secara penuh, dan kita tunggu selama 3 detik,”terangnya.
Jika seting yang kita lakukan sudah sesuai dengan prosedur maka lampu MIL akan berkedip sesuai dengan Mode yang kita pilih. ml