Advancetour All New Yaris Cross HEV 2023: Journey To The West , Oh Begini to Fitur nya…..

motolineid.com-Ajang Advancetour All New Yaris Cross HEV 2023: Journey To The West yang digeber selama dua hari pada Kamis-Jumat (27-28 Juli 2023). oleh Nasmoco grup yang membawa 16 jurnalis termasuk motolineid. com .

Kebayang ajang ini adalah kesempatan untuk test drilve atau mencoba fitur menarik yang dibenamkan All New Yaris Cross HEV dari Semarang menuju wisara Guci di Tegal.

Read More

Wuih asyik nih,

Singkatnya pada Kamis 27 Juli 2023 rombongan dilepas oleh, President Director Nasmoco Group, Benny Redjo Setyono beserta jjajaran manajemen melepas bendera start dari halan MG Setos.

Ada 4 unit All new Yaris Cross yang digunakan oleh awak media. Kami kebagian mobil ke 4.

“Event ini menjadi kesempatan terbaik yang ditunggu-tunggu rekan-rekan media untuk bisa menguji performa sekaligus konsumsi bahan bakar All New Yaris Cross HEV yang diklaim irit bahan bakar sebagai urban SUV perkotaan yang andal untuk mobilitas harian dan rekreasi. All New Yaris Cross HEV ini merupakan satu-satunya medium SUV dengan fitur kompetitif dan terlengkap di kelasnya,” terang Hartono Dinata marketing manager Nasmoco Group

Sekedar informasi rute yang ditempuh sepanjang 190 km melalui tol Krapyak Semarang, Pekalongan, Tegal dan masuk jalur ke obyek wisata Guci Tegal.

Jalur ini dipilih karena ‘menunya’ komplit. Ada jalan datar, berbelok dan lainnya yang bisa digunakan untuk menjajal performa mesin, suspensi serta fitur lainnya, juga ada ‘bumbu’ jalan tanjakan, turunan, kermasuk jalan dalam kota yang ramai. Komplit deh.

Yang pasti kinerja dapur pacu mobil bermesin 2NR-VEX hybrid yang ditanam dalam All New Yaris Cross HEV dapat diandalkan.

Termasuk sistem hybrid paralel yang ditanam pada mesin tersebut.

Yang jelas kinerja Toyota Hybrid System (THS) yang merupakan kolaborasi mesin bensin dan motor/generator listrik, menghasilkan efisiensi bahan bakar yang tinggi.

Ketika melaju di tol, dan mengintip panel indikator kecepatan, All New Yaris Cross HEV bisa digeber 152 km per jam dengan lancar.

Tak kalah menarik dan ini yang memang ingin kami coba, adalah fitur canggih seperti Cruise Control (ACC).

Buat tahu ya, fitur ini merupakan salah satu teknologi yang diterapkan. Inti gampangnya, kecepatan mobil bisa diatur, stabil, dan mobil berjalan tanpa perlu menginjak pedal gas, bahkan kemudi atau stir bisa dilepas, atau lepas tangan sejenak.
Wuih, mantap….

Ah enggak cuma itu saja, kelebihan All New Yaris Cross HEV, joknya ‘adem’ walau mobil terparkir dipanas matahari misalnya, Anti panas ini ada di jok yang dilapisi bahan fabric dan kulit sintesis. Bahan ini diklaim mampu mereduksi panas pada permukaannya.

pun adanya jaring untuk menjaga bagasi belakang yang membuat barang bawan enggak berantakan ketika di loading di situ.

Sepertinya, hal-hal simpel pun terpikirkan oleh All New Yaris Cross HEV ini. Dan pastinya masih ada fitur lainnya bos……gOm67

Related posts