motolineid.com – Rangka Honda garansi 5 tahun pastinya akan membuat para konsumen menjadi lebih tenang untuk membeli motor produk dari Honda. Setelah sebelumnya Honda dihantam dengan isu rangka eSAF yang mengalami keropos tentunya ini menjadi pembuktian dari Honda untuk kualitas rangkanya.
Garansi ini berlaku untuk semua motor produksi Honda yang keluar mulai tanggal 25 oktober 2023, dengan demikian konsumen yang membeli motor Honda sebelum tanggal tersebut berarti tidak bisa menikmati garansi rangka ini. Garansi ini berlaku untuk motor matik, bebek maupun sport tanpa adanya batas jarak yang telah ditempuh.
Tapi jangan kuatir bagi yang tidak dapat garansi rangka, AHM kembali mengundang untuk mendatangi bengkel resmi Astra Honda Authorized Service Station (AHASS) terdekat atau dapat menghubungi layanan 24 jam contact center Honda 1-500-989 untuk mendapatkan Layanan Cek Rangka yang telah kami buka sejak Agustus lalu. Konsumen dapat melakukan pemeriksaan dan mendapat penanganan rangka eSAF sepeda motornya tanpa dikenakan biaya.
Perlindungan menyeluruh pada semua sepeda motor Honda juga diberikan melalui jaminan garansi dengan perpanjangan jarak tempuh pada komponen injeksi PGM-FI selama 5 tahun atau 60.000 km, garansi mesin selama 3 tahun atau 36.000 km, garansi kelistrikan dan komponen rangka selama 1 tahun atau 12.000 km. Jaminan garansi terbaru ini berlaku untuk semua sepeda motor yang diproduksi AHM dan sepeda motor Honda kelas premium.
“Periode baru masa garansi rangka 5 tahun serta perpanjangan jarak tempuh pada garansi komponen injeksi PGM-FI, mesin, dan kelistrikan adalah bentuk tanggung jawab sekaligus apreasiasi kami atas kepercayaan dan loyalitas pelanggan terhadap sepeda motor Honda. Kami ingin meningkatkan kepuasan, kesenangan, dan kebebasan konsumen setia Honda dalam menikmati sensasi berkendara dengan teknologi dan layanan purna jual terbaik kami yang tersebar luas di penjuru Indonesia,” ujar Octa.
Dengan adanya rangka Honda garansi 5 tahun ini tentunya akan semakin meningkatkan kepercayaan konsumen yang selama ini sedikit goyang dengan adanya kasus-kasus rangka eSAF yang viral. Dan pastinya ini menjadi bukti dari AHM dan tanggung jawabnya selaku produsen terhadap produk yang mereka jual ke pasaran. ist
sumber : astra-honda.com